Otomotif

Ketahui 6 Pertimbangan Ini sebelum Membeli Mobil Listrik

0
Ketahui 6 Pertimbangan Ini sebelum Membeli Mobil Listrik

Mobil listrik telah menjadi tren di kalangan masyarakat. Salah satu alasannya yaitu karena mobil ini menghasilkan emisi gas buang yang lebih rendah bila dibanding dengan mobil yang menggunakan bahan bakar. Jadi, dengan menggunakan mobil bertenaga listrik Anda telah turut berpartisipasi dalam menjaga lingkungan hidup yang lebih sehat.

Selain ramah lingkungan, kendaraan ini juga telah dilengkapi oleh fitur-fitur canggih untuk penghematan energi dan efisiensi biaya untuk pemakaian dalam jangka waktu yang panjang. Bila Anda tertarik untuk membeli mobil ini, sebaiknya pertimbangkan dulu beberapa hal berikut!

6 Hal yang Harus Dipertimbangkan saat Membeli Mobil Listrik

Tertarik membeli mobil listrik tapi masih ragu? Agar lebih yakin cobalah pertimbangkan beberapa hal berikut ini sebelum membelinya.

Agar tidak terjadi penyesalan setelah membeli kendaraan listrik, ada beberapa hal yang sebaiknya dipertimbangkan. Adapun pertimbangan yang perlu diperhatikan yaitu:

Kebutuhan

Hal pertama yang harus dipertimbangkan sebelum membeli mobil bertenaga listrik adalah memahami kebutuhan pribadi. Pertimbangkan jenis kendaraan listrik mana yang paling sesuai dengan kebutuhan sehari-hari, karena ada banyak jenis yang bisa Anda pilih.

Pertimbangkan apakah mobil tersebut akan digunakan untuk perjalanan jarak jauh atau hanya untuk perjalanan dalam kota. Selain itu, perhatikan juga berapa banyak penumpang dan barang yang sering dibawa. Pertimbangan ini dapat membantu Anda untuk menemukan jenis mobil yang tepat sesuai kebutuhan.

Tempat Pengisian Baterai

Tempat pengisian baterai menjadi salah satu faktor penting yang harus diperhatikan ketika Anda akan membeli kendaraan listrik. Pastikan bahwa di area tempat tinggal atau tempat kerja Anda terdapat fasilitas pengisian baterai yang sudah memadai.

Jika tidak ada, pertimbangkan apakah Anda memiliki voltase yang cukup dan memungkinkan untuk melakukan pengisian di rumah. Selain itu, periksa juga jaringan stasiun pengisian umum di rute-rute yang sering Anda lalui untuk memastikan Anda tidak kehabisan daya saat bepergian.

Perawatan Kendaraan Listrik

Sebelum membeli mobil listrik, sebaiknya Anda memhami terlebih dahulu cara perawatan untuk kendaraan tersebut. Anda bisa mulai dari hal-hal sederhana, seperti pemeriksaan perangkat lunak melalui indikator mobil, cara pengisian baterai, hingga cara merawat komponen pada mobil tersebut.

Mobil tenaga listrik biasanya memerlukan perawatan pada baterai, motor listrik, dan sistem elektronik. Pengecekan rutin pada komponen seperti rem, ban, dan suspensi juga tetap diperlukan. Selain itu, penting untuk memahami biaya perawatan dan ketersediaan bengkel yang mumpuni di daerah Anda sebelum membeli kendaraan listrik.

Pembayaran Pajak

Sama seperti kendaraan lainnya, mobil tenaga listrik juga akan dikenakan pajak. Namun, pajak yang harus dibayarkan tidak sebesar mobil bahan bakar fosil. Akan lebih baik jika Anda mencari tahu terlebih dahulu bagaimana cara pembayaran pajak dan mekanismenya.

Jarak Tempuh

Jarak tempuh mobil dalam sekali pengisian adalah salah satu pertimbangan utama ketika Anda akan membeli mobil tenaga listrik. Setiap model kenadaraan listrik memiliki kapasitas baterai yang berbeda sehingga mempengaruhi seberapa jauh kendaraan bisa melaju sebelum perlu diisi ulang.

Pilihlah mobil dengan jarak tempuh yang sesuai dengan kebutuhan harian Anda. Jika sering bepergian jarak jauh, carilah model dengan jarak tempuh lebih panjang atau Anda dapat memilih mobil tipe hybrid.

Asuransi Kendaraan Listrik

Hal lainnya yang perlu dipertimbangkan saat membeli kendaraan listrik yaitu asuransi. Pasalnya, mobil tenaga listrik biasanya memiliki biaya asuransi yang lebih besar dibanding mobil bahan bakar fosil.

Hal ini terjadi karena biaya kerusakan pada mobil tenaga listrik cenderung lebih mahal. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk melindungi kendaraan listrik Anda pakai asuransi agar dapat meminimalisir kerugian di kemudian hari.

Demikian beberapa pertimbangan yang harus diperhatikan sebelum membeli mobil listrik. Dengan begitu Anda bisa menemukan mobil yang paling sesuai dengan kebutuhan dan tidak ada penyesalan di kemudian hari.

Jadi Gadget Terbaik di Masanya, 5 Smartphone Ini Justru Tidak Laku di Pasaran

Previous article

Ketahui Ini Dia 5 Alat Musik Paling Tua dalam Sejarah Dunia

Next article

You may also like

Comments

Comments are closed.

More in Otomotif